Harap tinggalkan pesan

KTI Bunga Rampai Gelar Baksos

Loteng-Tutur NTB-Karang Taruna Bunga Rampai Desa Durian adakan kegiatan Baktisosial di Masjid Al-Amin Dusun Penjon Desa Durian, Kecamatan Janapria, Kabupaten Lombok Tengah Ahad, 07 Mei 2017, guna menyambut bulan suci Ramadhan.

Antusias kepengurusan Karang Taruna terbilang sangat luar biasa, dimana setengah jam sebelum kegiatan berlangsung mereka sudah berkumpul di halaman Kantor Desa.

Atas dasar itu Kepala Desa Durian H. L. Wirame Majas sangat mengapresiasi kegiatan tersebut " Saya sangat bangga melihat kekompakan kepengurusan Karang Taruna,  buat kegiatan kami siap mendukung" katanya sambil mengacungkan jempolnya.

Adapun kegiatan tersebut diprogramkan dalam minggu ini bisa rampung ke seluruh Masjid se Desa Durian, Meskipun Desa Durian terdiri dari sembilan dusun namun masih ada Dua dusun yang tercatat masih bergabung yaitu Dusun Paok Dandak I dan II.

Ketua Karang Taruna Bunga Rampai menegaskan, kegiatan ini selain dihajatkan untuk menyambut kedatangan bulan suci Ramadhan, dan membagun hubungan emosional antara pengurus dan anggota yang lain " Azhari / Ingky.

Sementara sebagian warga Desa Durian mengaku terkesan dengan kegiatan perdana ini " Saya tidak bisa gambarkan dengan kata-kata, karena selama ini Karang Taruna terkesan sekedar nama" katanya. " Apalagi kepengurusannya juga terdiri dari semua Dusun" tambahnya.(Shi)

Previous
Next Post »