Harap tinggalkan pesan

KTSB Gunung Sari CUP II Dimeriahkan PS TNI

Wawan Febrianto pemain di PS TNI meriahkan Oven turnamen KARANG TARUNA SETIA BHAKTI (KTSB) Gunung Sari CUP II se- Pulau Lombok dengan beradu skil melawan pemain lokal, (28/12/16) di Gor Mini Gunung Sari, Lombok Barat.

Jumlah pesertanya cukup besar yakni 74 kesebelasan yang berasal dari semua kabupaten se Pulau Lombok dan sempat juga menolak 10 club, dengan demikian
Bupati Lombok Barat H. Fauzan Khalid mengapresiasi karang taruna selaku inisiator kejuaraan bergengsi ini.
ketua Panitia Muhammad Munib mengaku sangat bangga dengan kehadiran Wawan Febrianto, lebih-lebih karena ia sempat beradu skil di lapangan yang sangat sederhana " kami sangat bangga bisa dihadiri salah seorang pemain tersohor, apalagi dengan kondisi kami yang tercatat baru bangun meskipun tanpa pembinaan matang" tuturnya.
Ia juga mengatakat kegiatan KTSB Gunung Sari Cup II ini bisa berlangsung atas dukungan Ascab PSSI Lobar dan kegigihan semangat panitia yang tidak kenal lelah, maka atas dasar itulah acara ini sangat diapresiasi Andi Hardianto Ketua KONI  NTB " Saya sangat bangga dengan kinerja panitia KTSB Gunung Sari Cup II ini terutama keberanian Karang taruna Gunung Sari berspekulasi" katanya dalam sambutanya.
Sementara dari segi keamanan dan fasilitas yang disuguhkan panitia memang tercatat masih sangat minim namun hal tersebut benar-benar atas kerjasama yang sangat solit " masalah keamanan kami didukung oleh Linmas, babinsa setempat, tokoh masyarakat, dan tokoh muda terlebih lagi banyak diantaranya kami masukkan distruktur kepanitiaan, insya Allah aman" katanya.
Setelah 20 tahun Karang Taruna Vakum kini berusaha bangkit lagi dengan menggelar KTSB Gunung Sari CUP II ini dengan berbagai Visi salah satunya menggenjot semangat kaum muda untuk lebih maju, selain itu untuk kesejahteraan masyarakat. " Kami sangat terbantu dengan adanya pertandingan ini, saya berharap tetap di adakan agar bisa jualan terus" kata Inaq Bae'ah pedagang pinggir lapangan.
Sedangkan sumber dana kegiatan tersebut bersumber dari  Pemenrintah Desa 9 Juta Rupiah untuk dana pembinaan Karang Taruna, Uang pendaftaran, dan  ada juga Donatur yang diharapkan meskipun belum jelas nominalnya . Hal itu disampaikan ketua panitia.(Shi)
Previous
Next Post »