Harap tinggalkan pesan

IKM Loteng Dibanjiri Pengunjung

Mataram-kabarNTB-
Suasana stan IKM Lombok Tengah Rame terus, Rabu,24/11 di Stan. Beberapa IKM unggulan yang dipajang saat pagelaran tersebut diantaranya Kerajinan bambu, Olahan Rumput Laut, Kain Sesekan khas Lombok.

Saat media ini kunjungi Lokasi stan IKM Loteng terlihat pengerajin Tas jinjing asyik memainkan tangan lincahnya merajut tas jinjing unggulannya panitia sekaligus penanggung jawab IKM tersebut menjelaskan Ibu ini memang sudah biasa melakukannya dilokasi katanya.

Terpajang rapi beberapa kerajinan di stan itu Ibu Wahid Koordinator IKM Loteng menjelaskan rincian kerajinan-kerajinan itu, baik cara pembuatan sampai fungsi-fungsinya.

"Alhadulillah selama kami ikut stan kami ysng kecil ini selalu dipadati pengunjung, ada yang langsung beli ada pula yang sekedar mempelajari proses pembuatannya" tuturnya.

Tujuan pagelaran ini bukan sekedar penampilan melaikan ajang bertukar pengetahuan, semakin banyak kreasi yang ditampilkan maka semakin terlihat kekayaan budaya dan kreasi Indonesia tercinta.(Suhaili)

Previous
Next Post »